Satlantas Polres Rohul Tanamkan Disiplin Berlalu Lintas

PASIRPENGARAIAN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rokan Hulu (Rohul) menggelar kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA) guna menanamkan pendidikan kedisplinan sejak dini dan kecintaan anak-anak kepada Polri.

Kegiatan tersebut digelar Satlantas Polres Rohul pada Kamis (24/10/2019) Pukul 10.00 WIB. Satlantas Polres Rohul melaksanakan kegiatan polisi sahabat anak dalam rangka Deklarasi Ops Zebra Muara Takus 2019, yang dipusatkan di TK Negeri Pembina Kecamatan Rambah.

Kapolres Rohul AKBP Dasmin Ginting SIK melalui Kasat Lantas Polres Rohul AKP Irnanda Oktora SIK MIK kepada wartawan, Kamis (24/10/2019) mengatakan, tujuan digelarnya Dikmas Lantas dan Polisi Sahabat Anak ini guna menanamkan edukasi dan kedisplinan sejak dini tentang tertib berlalu lintas.

“Kegiatan Polisi Sahabat Anak ini kita rangkai dengan kegiatan Bernyanyi Bersama, Mendongeng, Penyampaian tentang Rambu-Rambu Lalu Lintas dan cara menggunakan helm yang baik dan benar, Penyampaian materi tentang fungsi dan tugas polisi di Jalan Raya,” jelasnya.

Pantauan dilapangan, tampak Kanit Dikyasa Bripka Jonnes SH memberikan edukasi kepada anak TK tentang cara memakai Helm yang baik dan benar serta mengenali rambu-rambu lalu lintas dan aturan tertib berlalu lintas dijalan raya.

Tambah AKP Irnanda, dari kegiatan itu terlaksananya penyampaian tentang peraturan Lalu lintas kepada anak usia dini. Membiasakan anak usia dini memahami pentingnya keselamatan dan aturan berlalu lintas.

“Program Polisi Sahabat Anak ini bertujuan untuk menanamkan kedisiplinan dan memberikan proses pembelajaran tentang tata tertib berlalu lintas kepada anak-anak sejak dini,” katanya

Dirnya berharap melalui kegiatan tersebut, memberikan pemahaman tugas seorang polisi, mampu membentuk kepribadian anak yang disiplin dan jujur serta karakter yang dapat dijadikan teladan saat dewasa.

Pada giat itu, Personil yang Satlantas Polres Rohul didampingi Kanit Dikyasa Bripka Jonnes SH, Brigadir Lisna Wati SH, Bripda Kenly, Kepala Sekolah TK Negeri Pembina Rokan Hulu Syahyoe Seva,Spd.AUD dan berserta majelis guru dan 25 siswa sebagai Peserta.