Kelmi Amri Umumkan Niat Maju Pilkada

PASIRPENGARAIAN – Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang juga sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau, Kelmi Amri sampaikan niatnya untuk maju dalam ajang Pilkada Kabupaten Rokan Hulu tahun 2024 ini.
Hal ini disampaikan Kelmi Amri saat menggelar Konferensi Pers bersama Insan Pers, Senin (22/04) di D’House Cafe, Pasir Pengaraian.
Sebagai putra daerah yang saat ini memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Rokan Hulu ditingkat Provinsi Riau, Kelmi mengaku terpanggil untuk turut serta membangun tempat kelahirannya, yakni Kabupaten Negeri Seribu Suluk.
“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, kami sampaikan bahwa kami akan maju sebagai Kandidat Bacalon Bupati Kabupaten Rokan Hulu yang akan dilaksanakan pada bulan November tahun 2024 ini,” tegas Kelmi.
Diakui Kelmi, pengalaman sebagai wakil Rakyat di Legislatif, merupakan dorongan bagi dirinya untuk mencalonkan diri sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Rokan Hulu pada periode 2024-2029 mendatang.
“Kita memiliki ruang yang sangat terbatas sebagai Legislatif ini, sehingga kita ingin lebih produktif dan aktif sebagai calon Bupati Kabupaten Rokan Hulu,” terangnya.
Selain daripada itu, pria yang akrab disapa KA tersebut mengatakan, terdapat beberapa persoalan yang menjadi perhatian khusus dalam pembangunan Kabupaten Rokan Hulu yang lebih baik.
“Sesuai dengan data statistik BPS, tergambarkan betapa prihatinnya kondisi Kabupaten Rokan Hulu yang membutuhkan motivasi besar, mulai dari angka Kemiskinan, lapangan kerja yang minim hingga peningkatan dunia pendidikan bagi seluruh elemen masyarakat Kabupaten Rokan Hulu,” terang Kelmi.
Untuk mengatasi persoalan tersebut, disampaikan Kelmi dibutuhkannya kerja keras dan kerjasama dari berbagai pihak, sehingga Kelmi memiliki Visi untuk mewujudkan Kabupaten Rokan Hulu yang lebih berkualitas, Sejahtera, Bahagia lahir dan batin.
“Keterbatasan lapangan pekerjaan juga merupakan persoalan yang ada di Kabupaten Rokan Hulu, minimnya pekerjaan bagi masyarakat produktif, juga menjadi motif merambatnya angka kemiskinan yang ada di Rokan Hulu. Sehingga, apabila saya terpilih sebagai Bupati, maka kita akan melaksanakan Rokan Hulu Job Expo atau Job Fair pada setiap tahunnya,” janji Kelmi. (Dan).