Dicegat di Simpang TB, Rektor UPP : Pemkab Rohul Hebat

PASIRPENGARAIAN – Ditengah wabah Corona, Rektor Universitas Pasir Pengaraian (UPP) Dr. Adolf Bastian M.Pd sangat mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu yang menyediakan posko pengecekan kesehatan di perbatasan Rokan Hulu – Kampar, yakni di Simpang TB.

Rektor UPP yang saat itu baru saja pulang dari Kota Pekanbaru menuju ke Rokan Hulu sempat dicegat pihak petugas posko perbatasan Covid-19 untuk dicek kesehatannya.

Selain dicek suhu badan, Rektor UPP sekaligus ketua PGRI Kabupaten Rokan Hulu juga sempat berbincang-bincang dengan para petugas tentang cepat tanggap pemerintah Kabupaten Rokan Hulu terhadap penanganan Virus Corona (Covid-19) di Kabupaten yang dijuluki Negeri Seribu Suluk itu.

” Saya sangat mengapresiasi atas kinerja Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu yang terlihat serius dalam penanganan penyebaran Virus Corona di Kabupaten yang kita Cintai ini,” jelas Adolf.

Namun, Adolf menyayangkan sedikitnya personel yang bertugas di lokasi, sehingga sering kali mobil lain tidak sempat diberhentikan dan dicek kesehatannya.

” Kita melihat petugasnya sangat terbatas, sehingga kinerjanya terlihat kurang maksimal,” jelas Adolf

” Universitas Pasir Pengaraian siap membantu Pemkab Rohul dalam menanggulangi Covid-19. UPP memiliki sumber daya manusia terlatih dan bisa diterjunkan langsung, contohnya memperkuat penjagaan posko di Perbatasan. Organisasi mahasiswa UPP seperti PMI, Pramuka dan Mapala merupakan organisasi yang selama ini kegiatannya membantu masyarakat luas. Penyebaram Covid -19 ini bisa menjadi implementasi Tridharma Perguruan Tinggi, terutama pada poin pengabdian kepada masyarakat,” tutup Rektor