Wabup : Perempuan Memiliki Peran Penting Dalam Pengawasan Pemilu Serentak 2024

PASIRPENGARAIAN – Keterlibatan Perempuan dalam pengawasan Pemilu serentak tahun 2024 mendatang, diharapkan dapat membuat pemilu lebih aman, lancar dan sukses.
Hal ini disampaikan Wakil Bupati Rokan Hulu, H Indra Gunawan saat menghadiri dan membuka acara pendidikan pengawas partisipatif tahun 2022 dengan tema ‘perempuan berdaya mengawasi’, Rabu (16/11)
Kegiatan yang dilaksanakan di Sapadia Hotel Pasir Pengaraian tersebut turut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal SE M.IKom, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Riau, Anderson SPi M.Si, Ketua Bawaslu Rohul, Fajrul Islami Damsir MH, Para Asisten serta Kepala Dinas dan Badan di Lingkungan Pemkab Rohul.
Kegiatan pendidikan partisipatif Bawaslu ini diikuti oleh peserta dari 6 Kabupaten Kota, yakni Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Indragiri Hilir, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Pelawan, Kabupaten Rokan Hilir dan terakhir Kabupaten Rokan Hulu.
Kegiatan ini nantinya akan diselenggarakan selama 3 hari, dimulai pada Kamis (16/11) hingga Sabtu (18/11) berpusat di Hotel Sapadia Pasir Pengaraian.
Disampaikan wabup dalam kata sambutannya, keterlibatan perempuan sebagai peserta pendidikan pengawas partisipatif menjadi aktor penting sekaligus pembuktian kepada dunia bahwa pemilu 2024 mendatang adalah pemilu yang asik, penuh kasih, sehat dan menyenangkan.
“Oleh karena itu, kami sangat mendukung kegiatan yang ditaja oleh Bawaslu RI ini, sebagai bentuk persiapan dan kesiapan yang matang dengan melibatkan semua pihak, sehingga pelaksanaan pemilu serentak 2024 dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses,” kata Wabup.
Diakui Wabup, kegiatan pendidikan pengawas partisipatif bertemakan perempuan berdaya mengawasi ini juga merupakan cara untuk memberikan pendidikan politik mengenai pentingnya keterwakilan perempuan dalam memperkuat gerakan pengawasan yang berperspektif gender.
“Kita berharap peran aktif setiap peserta pendidikan pengawas partisipatif, tidak hanya sebagai mitra strategis Bawaslu, akan tetapi harus mampu menggandeng masyarakat secara bersama-sama untuk melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan pemilu 2024 agar berjalan sesuai dengan yang kita inginkan,”sambung Wabup.
Melalui kegiatan tersebut, pria yang akrab disapa Ujang Lurah itu juga berharap kegiatan ini menjadi wahana untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman serta keterlibatan peran masyarakat dalam upaya memberikan dukungan dalam mewujudkan Pemilu serentak tahun 2024.
“Semoga dapat meningkatkan motivasi dan semangat masyarakat untuk berperan aktif dalam pengawasan pemilu tahun 2024 mendatang, sehingga dapat berjalan dengan langsung, umum, bebas, rahasia serta jujur dan adil,” pungkas Wabup.