Meriahnya Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Rohul, Ribuan Masyarakat Padati Halaman Kantor Bupati

PASIRPENGARAIAN – Dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H/2023 M sekaligus pembukaan MTQ XXIII tingkat Kabupaten Rokan Hulu, Pemerintah Kabupaten Negeri Seribu Suluk gelar pengajian akbar bersama Ustadzah Kondang, Mumpuni Handayayekti.
Kegiatan yang dipusatkan di Halaman Kantor Bupati Rokan Hulu tersebut diikuti oleh ribuan masyarakat Kabupaten Rokan Hulu. Dalam pantauan awak media, masyarakat tampak begitu antusias untuk mendengarkan santapan rohani dari Ustadzah muda dari Cilacap, Jawa Tengah tersebut.
Turut hadir Bupati Rokan Hulu, H Sukiman, Wakil Bupati Rokan Hulu, H Indra Gunawan, Sekretaris Daerah Setdakab Rohul, Muhammad Zaki S.STP M.Si, Kapolres Rokan Hulu, AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK, Danramil 02 Rambah, Lettu Inf Dedi A.Md, Kajari Rokan Hulu, Fajar Haryowimbuko SH MH, Ketua DPRD Rohul Novliwanda Ade Putra, Kalapas Kelas IIB Pasir Pengaraian diwakili Kasi Binadik dan Giatja, Sunu Istiqomah Danu, Kepala Dinas dan Badan di Lingkungan Pemkab Rohul lainnya.
Dalam kata sambutan Wakil Bupati Rohul, H Indra Gunawan mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada ustadzah Mumpuni Handayayekti di Kabupaten Rokan Hulu, Negeri Seribu Suluk.
“Semoga, pencerahan, pemahaman serta motivasi yang ustadzah sampaikan dapat kami jadikan pegangan untuk selalu istiqomah dalam meningkatkan kualitas ibadah kepada Allah SWT, serta menjadi insan, yang senantiasa menjadikan Al-Quran sebagai pedoman hidup, membaca, memahami, serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari,” kata Wabup.
Diakui Wabup, pengajian akbar dalam rangka pembukaan MTQ XXIII dan Isra’ Mi’raj tingkat Kabupaten Rokan Hulu tahun 2023 ini merupakan salah satu upaya guna menguatkan kembali nilai-nilai agama ditengah masyarakat Rokan Hulu.
“Disamping itu, ini juga merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu dalam menciptakan masyarakat yang berkarakter, berintegritas, lebih maju dan sejahtera lahir dan bathin,” tambahnya.
Kepada masyarakat yang hadir, Wabup berpesan untuk dapat mengimplementasikan setiap pesan dakwah yang disampaikan oleh Ustadzah Mumpuni Handayayekti dalam kehidupan yang penuh tantangan pada saat sekarang ini.
Dalam pengajian Akbar, Ustadzah Mumpuni Handayayekti memberikan tausyiah terkait pentingnya shalat guna mencegah manusia dari sifat keji dan Munkar.