PASIRPENGARAIAN – Bersempena peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-116 tahun, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pasir Pengaraian beri penghargaan kepada petugas teladan.
Penghargaan ini disampaikan Kalapas Pasir Pengaraian, Bahtiar Sitepu sebagai bentuk penghargaan dan reward kepada para petugas maupun Staff di lingkungan Lapas Pasir Pengaraian yang telah bekerja maksimal dan konsisten dalam keteladanannya.
“Teruslah jadi contoh yang baik. Pertahankan keteladanan dan selalu ingat pesan Kakanwil Kemenkumham Riau, Bapak Budi Argap Situngkir agar tidak terlibat dalam penyalahgunaan Narkotika,” kata Kalapas.
Diakui Kalapas Bahtiar Sitepu, penghargaan kepada petugas dan staff di lingkungan Lapas Pasir Pengaraian, merupakan hal rutin yang diberikan kepada petugas, guna sebagai penyemangat dan motivasi bagi para petugas Lapas dalam bekerja.
“Bekerjalah dengan penuh tanggung jawab dan keikhlasan, agar selama bekerja, dapat menjadi berkah dan membawa ketenangan,” kata Kalapas.
Adapun kedua Petugas Lapas Pasir Pengaraian yang mendapat penghargaan tersebut, yakni Andika Saputra dan M. Ruzen Suseno.
“Dan semoga penghargaan ini dapat memicu semangat bagi Petugas Lapas Pasir Pengaraian yang lain untuk terus berkarya dan bekerja maksimal dalam memberi pelayanan kepada masyarakat, khususnya di lingkungan Lapas Pasir Pengaraian,” harap Kalapas.
Masih bersama Kalapas Pasir Pengaraian, Bahtiar Sitepu menjelaskan bahwa pada peringatan Harkitnas ke-116 tahun ini, juga dilaksanakan kegiatan Upacara peringatan oleh Petugas dan Staff di lingkungan Lapas Pasir Pengaraian.
Turut hadir dalam upacara peringatan Harkitnas yang dilaksanakan pada Senin (20/05) tersebut, Kepala Kesatuan Pengamanan, Marcos Sihombing, Kasi Binadik, Sunu Istiqomah Danu, Kasubag Tata Usaha, Suharno, Pejabat Esselon V, seluruh petugas Lapas Pasir Pengaraian serta ratusan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) lainnya.