Anggota DPR RI PPP Perjuangkan Nasib Penyuluh Riau

JAKARTA – Dr.H.Syamsurizal,SE.,MM anggota DPR RI Fraksi PPP, Kamis (19/11/2020) serahkan berkas Forum Komunikasi Tenaga Harian Lapas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian ( FK THL-TBPP) Kabupaten Rokan Hulu perihal permohonan dukungan pengakuan masa kerja ke kementrian PAN RB Tjahyo Kumolo.

Berkas tersebut di serahkan langsung oleh wakil rakyat yang berjuang untuk masyarakat Rokan hulu di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia yakni Dr.H.Syamsurizal,SE.,MM

Syamsurizal mengatakan bahwa berkas tersebut sudah di serahkan langsung ke Menpan RB dan dia berharap berkas tersebut akan di pelajari lebih lanjut.

” Bahwa sudah diserahkan langsung ke Menpan RB dan diterima langsung oleh Menteri PAN RB Tjahyo Kumolo. Berkas tersebut akan di pelajari lebih lanjut dan kami dari Fraksi PPP Berharap agar segera ada jawaban dari menpan RB”,Ucap Anggota DPR RI Fraksi PPP Dr. H. Syamsurizal,SE.,MM