Wisata Air Panas Baru, Hilangkan Berbagai Penyakit dan Instragramble

PENDALIAN – Wisata alam baru air panas di desa air panas tempat wisata sekaligus berobat berbagai penyakit, Sabtu (13/07/2019).

Rokan Hulu merupakan tempat wisata alam air panas yang banyak diminati oleh berbagai kalangan. Sudah banyak lokasi wisata air panas yang menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Negeri Seribu Suluk tersebut. Seperti air panas Hapanasan, air panas Swaman. Dan kali ini Rokan Hulu memiliki objek wisata alam air panas baru yang terletak di desa Air Panas kecamatan Pendalian IV Koto Kabupaten Rokan Hulu.

Objek wisata air panas yang dibangun dari swadaya masyarakat ini mampu menentramkan para pengunjung karena terletak diantara pepohonan yang rindang dan sejuk. Tidak hanya itu, view yang ditawarkan selama perjalanan menuju ke lokasi juga dapat membius para pengunjung sehingga betah berlama-lama di dalam kendaraan. Lokasi yang terletak diantara bebukitan tersebut menjadikan nilai plus sehingga memberikan ketenangan dan ketentraman.

“sumber air panas disini ada banyak. Dan saat ini kita sudah membuat 3 buah kolam air panas khusus tempat mandi para pengunjung, dan insyaAllah kita akan menambahnya lagi” ujar Rahayu. A.Md selaku Kades Air Panas.

Disekeliling dari kolam air panas tersebut terhampar luas pepohonan rindang yang menyejukkan hati yang memandang. Dibeberapa titik juga terdapat pedagang asongan yang menjual berbagai makanan dan minuman. Diberbagai lokasi juga disediakan tempat berfoto. Cocok bagi instragramble yang hobi berfoto.

Tidak hanya itu, wisata Air panas di desa air panas ini juga dapat dijadikan tempat terapi dan relaksasi bagi para pengunjung. Sangat cocok bagi orang yang terserang penyakit kulit. Seperti gatal-gatal, kadas, kurap, cacar air, dan jerawat. Sehingga para remaja yang mengeluhkan jerawat yang tidak hilang-hilang, Cobalah untuk berendam di Air panas desa Air Panas ini. Man tahu jerawat anda hilang.

Berendam di air panas juga dapat menghilangkan penyakit insomnia, stress, flu, sakit kepala, penyakit tulang seperti rematik, Menurunkan kolestrol tubuh, dan mengeluarkan racun yang berada di dalam tubuh.

Menurut pengakuan kades disana, berendam di air panas di jam-jam tertentu dapat menghilangkan penyakit yang berada di dalam tubuh kita. Sehingga tidak sedikit masyarakat yang sengaja datang untuk berendam disana.

“wisata air panas ini akan diresmikan setelah hari raya Adha tahun ini. Namun kita sudah membuka untuk umum dijauh-jauh hari”. Ujar Rahayu.
Jadi, anda kapan nih mau kesana? (Dan)